Makassar – Kapolres Pelabuhan Makassar AKBP Muhammad Kadarislam Kasim menjadi komandan apel Gelar Pasukan Kesiapsiagaan dalam rangka Penanggulangan dan Mitigasi Bencana Alam di propinsi Sulawesi Selatan yang dilaksanakan di Lapangan Karebosi, Jalan Ahmad Yani Makassar. Kamis (11/11/2021).
Kegiatan apel diikuti pasukan gabungan mulai dari TNI, polisi, Satpol PP, Damkar Makassar serta sejumlah instansi pemerintah lainnya. Gelar pasukan dipimpin langsung oleh Plt. gubernur Andi Sudirman.
“Kegiatan tersebut guna meningkatkan kesiapan petugas dalam menghadapi berbagai bencana alam, terutama saat memasuki musim hujan di wilayah Sulawesi Selatan”, Ungkap Kasubsipidm Sihumas IPDA Burhanuddin Karim. (@$_23)
Info dari <aq href=”https://tribratanewspolrespelabuhanmakassar.com” >Polres Pelabuhan Makassar</a>1