SIDRAP – Dalam waktu dekat ini, Kejuaraan Bola Voli Kapolres Cup II akan digelar pada 09 hingga 20 Desember 2023 mendatang yang akan dipusatkan di lapangan Voli Stadion Ganggawa, Kelurahan Lakessi, Kecamatan Maritengngae, Sidrap.
Kapolres Sidrap AKBP Erwin Syah,SIK.,MH mengatakan bahwa, Panitia Kejuaraan Bola Voli Kapolres Cup II telah menyiapkan hadiah puluhah juta untuk para tim yang berhasil menang di Kejuaraan ini.
“Hadiah untuk sang juara adalah uang pembinaan Rp15 juta untuk tim juara umum, Rp10 juta untuk juara kedua, Rp7 juta posisi ketiga dan Rp5 juta untuk tim juara keempat”, Ujarnya. Selasa (28/11/2023).
Demi menyukseskan kegiatan Kapolres Cup II 2023 ini, pihak penyelenggara melibatkan berbagai sponsor utama seperti Management HST Organizer, dan didukung AR Garage, Armani SNT, Don’t Polo Sumange, Kost Otifar 848, Kost Triple A, Galaksi51, W2 Famili dan Ranum Art. (*)