LUWU – Satuan Lalu Lintas Polres Luwu akan mengalihkan arus lalu lintas dalam rangka lomba gerak jalan dan karnaval di beberapa titik di Kota Belopa Kabupaten Luwu, Sabtu (12/8/2023).
Gerak jalan dan karnaval dalam rangka HUT ke-78 RI yang akan dilaksanakan selama dua hari terhitung esok hari Minggu 13 Agustus 2023 yaitu SD, SMP dan SMA se- Kab. Luwu mulai Pukul 13.00 Wita sampai 18.00 Wita.
Sementara pada hari Senin 14 Agustus 2023 yaitu Instansi terkait dan Organisasi mulai pukul 13.00 Wita sampai 18.00 Wita di wilayah Kota Belopa Kec Belopa Kabupaten Luwu Sulawesi Selatan.
Kapolres Luwu AKBP Arisandi, S.H., S.I.K., M.Si melalui Kasat Lantas Polres Luwu, AKP Mahrus Ibrahim, S.Sos,.MH mengatakan bahwa ada beberapa jalur alternatif yang bisa dilalui pengendara nantinya.
“Ada pengalihan arus lalu lintas dalam rangka kegiatan gerak jalan dan karnaval. Kami menyediakan jalur alternatif bagi pengendara agar perjalanannya tidak terganggu dan tidak kemacetan”, Ujarnya.
Kasat lantas menjelaskan bahwa, untuk kendaraan R4 atau lebih dan R2 dari arah Makassar – Palopo belok kiri Pos Lantas 700 Polres Luwu ke Jalan Merdeka Selatan terus ke jalur 2 perkantoran Pemkab Luwu lalu Jalan Pahlawan.
“Untuk kendaraan Truk dan Bus belok kanan perempatan pasar sentral Belopa – Bajo terus ke lapangan Opu Dg Risaju kemudian belok kiri jalan Trans Sulawesi, untuk kendaraan R4 dan R2 dari jalan pahlawan terus ke RS. Umum Batara Guru kemudian belok kanan ke pammanu lalu belok kiri Jalan Trans Sulawesi”, Jelas Kasat Lantas.