SIDRAP – IPDA Azriel Munandar, S.Tr.K selaku Kanit 1 Opsnal Sat Res Narkoba Polres Sidrap bertindak sebagai Inspektur Upacara bendera di SMP Negeri 1 Panca Rijang Kabupaten Sidrap. Senin (10/03/2025)
Dalam Amanat Serentak Kapolres Sidrap AKBP DR. Fantry Taherong,S.H.,S.I.K.,M.H, Kanit 1 Opsnal Narkoba Polres Sidrap menyampaikan bahwa momentum bulan suci ramadhan ini, polres sidrap melaksanakan Police Goes To School untuk memberikan himbauan dalam menyikapi situasi terkini Kabupaten Sidrap.
Selain itu juga kegiatan ini sebagai bentuk komitmen yang kuat untuk mendukung program kementerian pendidikan dasar dan menengah republik indonesia dalam menciptakan lingkungan sekolah yang aman, ramah, dan nyaman bagi seluruh siswa.
“Ini bukan hanya sekedar janji, melainkan tekad yang kami wujudkan melalui berbagai program nyata di lapangan”, Ujarnya.
Selanjutnya, menjelaskan bahwa melalui program polres sidrap sigap yaitu intergritas, bersinergi tanggap dalam memberikan pelayanan, polres sidrap terus berupaya dalam menciptakan stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat.
“Saya Rasa Tidak ada kata lelah untuk membina generasi remaja dan pembinaan tersebut diantaranya mencakup berbagai aspek penting seperti Pemahaman tentang bahaya narkoba dan dampaknya, edukasi mengenai keselamatan berlalu lintas, kesadaran hukum dan konsekuensi pelanggaran serta pentingnya menjaga pergaulan yang sehat,” Jelasnya.
Perwira dengan satu Balok di pundak ini percaya bahwa pencegahan selalu lebih baik daripada penindakan. Karena itu, polres sidrap terus berupaya menjalin kerjasama yang erat dengan pihak sekolah, orang tua, dan masyarakat.
“Hanya dengan kerjasama yang solid, kita dapat menciptakan lingkungan yang kondusif”, Tuturnya.
Alumni Akpol Tahun 2022 ini mengajak kepada Kepala Sekolah, Guru, Staf dan Seluruh murid untuk berkomitmen bersama menjadikan kabupaten sidenreng rappang wilayah yang aman tertib dan terbebas dari kenakalan remaja.
“Mari kita jalin komunikasi, apabila terdapat permasalahan yang dapat berpotensi merusak keamanan dan ketertiban segera sampaikan kepada pihak polres Sidrap baik secara langsung di kantor kepolisian terdekat maupun melalui bhabinkamtibmas”, Ajaknya.
Terakhir, IPDA Azriel Munandar mengajak kepada seluruh Pelajar untuk mencegah Narkoba yang dapat membahayakan penggunanya dan dapat menjerat hukum bagi pelaku penyalahgunaan narkoba.