MAKASSAR – Dalam menyambut pilkada 2024, Munafri Arifuddin selaku Bakal Calon Pilwalkot Kota Makassar, kembali mengambil formulir di kantor DPC Partai Kebangkitan Bangsa, kamis (2/5/2024).
Setelah dihari sebelumnya menjadi Bakal Calon pertama yang menghadiri kantor DPC Partai Hanura untuk mengambil Formulir, kini Munafri Arifuddin kembali menjadi Bacalon pertama pula yang mendatangi Sekretariat DPC Partai Kebangkitan Bangsa untuk mengambil formulir.
Pengambilan formulir yang dilakukan di sekretariat DPC Partai PKB ini diwakili oleh Fungsionaris Partai Golkar, Muhammad Israt, SE, dan beberapa anggota tim pemenangan yang pada hari sebelumnya juga mewakili Munafri Arifuddin dalam mengambil formulir di Sekretariat DPC Partai Hanura.
Kedatangan perwakilan dari bakal calon Munafri Arifuddin tersebut disambut dengan baik oleh Sekretaris Partai PKB DPC Makassar, Andi Makmur Burhanuddin dan Ketua Desk Pilwalkot Makassar, H Sikkiruddin.
Andi Makmur Burhanuddin menyampaikan bahwa Munafri Arifuddin menjadi kandidat pertama yang datang untuk mengambil formulir pendaftaran di Sekretariat Partai Kebangkitan Bangsa DPC Makassar sebagai Bakal Calon Wali Kota Makassar 2024.
“Pak Munafri Arifuddin pendaftar pertama sebagai Bakal Calon Wali Kota Makassar yang mengambil formulir di PKB Makassar”, ujarnya.
Beliau juga menyampaikan bahwa selain Appi, tokoh potensial lainya juga memiliki peluang untuk mendaftar di PKB Makassar.
Sementara itu, Liaison Officer (LO) dari Partai Golkar, Musjaya menerangkan bahwa Appi hingga hari ini, sudah mendatangi dua Kantor partai politik dalam rangka mendaftarkan diri untuk maju dalam kontestasi lima tahunan tersebut.
“Ini (PKB) adalah partai politik kedua setelah Partai Hanura kami datangi dan di PKB Makassar kami juga yang pertama”, katanya.
Musjaya dan tim perwakilan Munafri Arifuddin berharap agar mantan Manager PSM Makassar itu mendapatkan surat rekomendasi dari Partai PKB Makassar untuk menjadi Wali Kota Makassar selanjutnya.
“Semoga PKB memberikan rekomendasi kepada pak Ketua Golkar (appi) sebagai calon Walkot Makassar,” tutupnya.